Hewan Asli Yang Tampilannya Aneh Mirip Seperti Photoshop


Hewan asli yang tampilannya aneh seperti mirip photoshop, kerajaan hewan merupakan salah satu penghuni planet bumi selain dari manusia dan juga tumbuh –tumbuhan. Kerajaan hewan juga terdiri dari sangat banyak sekali spesies, kelas serta subspesies yang beraneka ragam sekali. Mulai dari yang terkenal dengan keganasannya, kelucuannya dan sifatnya yang misterius.

Sering kali kita melihat bermacam –macam jenis hewan, bisa kita lihat secara langsung, dari televisi, maupun dari internet, ternyata masih banyak hewan yang berpenampilan aneh yang belum pernah kita ketahui bahkan kita lihat secara langsung yang memang memiliki penampilan yang “Aneh”, “Unik”, dan “Eksotis. Dapat dibilang Aneh karena hewan –hewan ini lebih nampak terlihat seperti dari eksperimen ataupun sebuah editan photoshop.

Kali ini saya akan menjelaskan kepada sahabat sekalian mengenai hewan –hewan yang memiliki tampilan aneh dan lebih mirip dengan photoshop yang memang adalah hewan sungguhan dan memang tercipta secara langsung dari Sang Maha Pencipta tanpa adanya suatu rekayasa genetika atau juga editan dari photoshop. Berikut ini merupakan Hewan Asli Yang Tampilannya Aneh Mirip Seperti Photoshop.

Hewan Asli Yang Tampilannya Aneh Seperti Mirip Photoshop


Uakari Botak


Apa yang akan sahabat pikirkan jika melihat hewan primata yang satu ini? Mungkinkah sahabat akan terbayang sosok mahluk aneh jadi –jadian yang akan meneror warga yang ada di hutan? Atau memang sahabat telah mengetahui jika primata ini merupakan hewan biasa, bukan hewan jelmaan. Uakari Botak merupakan spesies monyet asli yang berasal dari Brazil dan juga Peru, monyet ini menjadi terkenal karena ia memiliki kepala merah serta bulu –bulunya  yang sangat lebat, tidak seperti monyet pada biasanya.

Uakari Botak sangat menyukai hidup di pepohonan yang amat tinggi serta jauh dari banjir alami yang kadangkala suka terjadi di hutan tempat mereka tinggal. Para ilmuwan –ilmuwan meyakinkan bahwa kepala monyet berwarna merah dikarenakan monyet ini tidak memiliki pigmen di dalam kepalanya, oleh karena itu warna merah yang ada di pembuluh darah bisa terlihat dari luar kulit kepalanya.
Tetapi sangat di sayangkan, saat ini Uakari Botak telah masuk kedalam daftar hewan yang sudah hampir punah, hal ini disebabkan banyaknya pemburu –pemburu liar yang yang menangkapnya untuk disimpan sebagai hewan peliharaan atau juga bahkan untuk di jual.

Ikan Es


Pada tahun 1927, seorang penemu bernama Ditlef Rustad pertama kalinya telah menemukan sosok ikan aneh yang hidup di laut sekitaran Antartika yaitu Ikan Es. Sahabat dapat mengamati gambar diatas, ikan ini mempunyai bentuk tubuh yang terlihat transparan semuanya. Organ tubuh ikan ini mulai dari badannya, giginya, siripnya, hingga bola matanya pun yang berwarna putih sehingga membuat ikan ini akan lebih terlihat seperti hantu atau seperti plastik yang melayang seperti seekor ikan, karena ikan ini tidak adanya hemoglobin di dalam ikan tersebut,  mengakibatkan ikan ini berpenampilan aneh dan terlihat menjadi transparan.

Lebih dari 60 tahun ikan ini membingungkan para peneliti! Karena melihat kondisi darah yan ikan ini miliki sangat aneh dan juga masih menjadi suatu misteri yang belum terpecahkan. Bagaimana mungkin seekor ikan bisa hidup tanpa memiliki hemoglobin di dalam darahnya, karena hemoglobin mempunyai peran yang begitu penting untuk dapat mengedarkan oksigen dari setiap aliran darah.

Tetapi beberapa waktu yang lalu para peneliti berhasil menemukan sedikit tentang jawaban dari kejadian aneh pada Ikan Es tersebut, karena mereka sudah melakukan teori jika memang ikan ini dapat menyerap zat oksigen dari kulitnya yang secara langsung dapat masuk ke dalam aliran darahnya dan tanpa melalui insang sedikitpun. Tetapi ini masih sebuah teori yang belum terbukti.

Ngengat Kolibri


Pernahkan sahabat melihat binatang Ngengat dan juga Burung Kolibri? Apakah terdapat kemiripan antara kedua binatang tersebut? Memang kedua binatang ini memiliki kemiripan meskipun ada yang menduga jika hewan ini adalah hasil dari sebuah rekayasa genetika, namun hewan ini merupakan hewan asli yang memang lansung terlahir dari alam, disebut Ngengat Kolibri karena ngengat ini memiliki kemiripan dengan seekor burung kolibri. Hewan ini sering ditemukan di daerah Eropa Selatan dan Asia.

Dilihat secara fisik dan dari gaya terbangnya, ngengat ini memang sangat memiliki kemiripan dengan seekor burung kolibri, apalagi dengan gaya ngengat tersebut pada saat mengambil nektar dari sebuah bunga tampak terlihat sama persis. Jika para sahabat lebih memperhatikan lagi, keunikan kepakan sayap ngengat ini juga sama persis dengan kepakan sayap yang dilakukan oleh burung kolibri, terlihat tampak cepat dan dapat bergerak dengan fleksibel.

Ngengat ini mungkin harus mengalami evolusi dulu untuk bisa dapat menyamai kemampuan dari burung kolibri yang memiliki kemampuan selalu dapat menghisap sari bunga dengan sangat mudah dan juga cepat. Di suatu penelitian pun menjelaskan, jika ngengat kolibri memang memiliki ingatan yang sungguh luar biasa.

Hal itu dibuktikan pada saat ngengat dapat untuk kembali ke 50 sari bunga pada tempat yang sama di setiap waktu. Memang sungguh luar biasa dan sangat unik ya ciptaan tuhan untuk mahluk yang satu ini.

Salpa


Salpa adalah spesies yang memiliki tubuh mirip seperti ubur –ubur (tembus pandang) tetapi bukanlah termasuk dari spesies ubur –ubur, melainkan kumpulan dari beberapa organisme kecil yang saling menempel satu sama lain dan selalu bekerja sama untuk dapat mempertahankan kehidupannya.
Setiap bagian yang dimiliki Salpa merupakan plakton, yang di lihat secara individu plakton ini memang bukan sebagai hewan yang sangat berbahaya.

Jika kita ingin melihat jenis Salpa ini, kita bisa menemuinya di lepas pantai California. Dalam beberapa tahun ini terjadi peningkatan jumlah spesies Salpa dikarenakan dapat melakukan proses untuk menghasilkan individu –individu secara genetik terhadap dirinya dengan sesuka hatinya. 

Karena jumlah mereka yang sangat melimpah, akibatnya mahluk ini sempat membuat suatu kekacauan misalnya telah merusak jaring ikan pada saat mereka sedang terjebak di dalam jaring ikan. Bukan hanya itu saja, mahluk ini juga dapat mematikan alat sumber pembangkit listrik tenaga nuklir yang ada di sekitaran pantai California.

Para peneliti sempat menjelaskan beberapa hal, jika memang Salpa memiliki sebuah kemampuan yang sangat hebat dalam hal beradaptasi di dalam suhu air manapun dan juga dapat kebal terhadap pemcemaran air yang sering disebabkan oleh manusia. Dan mungkin saja karena kejadian inilah, sekelompok mahluk Salpa ini akan dapat menjadi penguasa lautan pada nantinya, apabila belum terdapat solusi bagaimana cara yang harus dilakukan untuk dapat membatasi perkembangan spesies Salpa tersebut.

Gurita Selimut


Di lautan Selandia Baru dan Australia ada sosok mahluk yang hidup di dalamnya yaitu Gurita Selimut. Gurita ini juga memiliki sebutan sebagi gurita supermen atau juga gurita batman. Tidak begitu sulit cara untuk mengidentifikasikan antara gurita jantan dengan gurita betina, karena perbedaan ukuran yang dimiliki sang gurita betina yaitu ukuran yang 2 meter lebih besar dari ukuran gurita jantan.

Selimut yang terdapat pada tentakel ini juga dapat digunakan untuk sang gurita menangkap mangsanya, jika memang sang mangsa sangat sulit untuk di tangkap dengan selimut yang gurita tersebut miliki, gurita tersebut akan mencoba untuk merobek sedikit dari bagian selimutnya untuk dapat di gerak –gerakan sehingga terlihat menarik bagi mangsa -mangsa yang sedang berenang di sekitar lautan tersebut, sungguh cerdas hewan ini bukan.

Walaupun gurita ini hidup bersamaan dengan spesies ubur –ubur, tetapi mereka tetap mampu untuk menghindar dan juga kebal terhadap racun dan sengatan dari ubur –ubur. Karena hal itulah mereka bisa menguasai tempat dimana mereka hidup dan sangat kecil kemungkinan mendapatkan ancaman.
Perlu di ketahui bahwa gurita ini memiliki ritual perkawinan yang hampir sama dengan spesies gurita lainnya, karena pada biasanya jika setelah proses perkawinan selesai, sang pejantan akan di makan oleh sang gurita betina. Peristiwa ini merupakan hal yang sangat alami yang akan terjadi pada gurita dewasa.

Hewan Asli Yang Tampilannya Aneh Seperti Mirip Photoshop diatas sudah terbukti sekali bahwa hewan tersebut sangat nyata adanya didunia bukan hanya editan.

Referensi : www.realmonstrositie.com/2012/01/blanket-octopus.html
www.webpronews.com/salpa-maggiore-sea-creature-a-see-through-rarity/
www.arkinspce.com/2013/02/the-amazing-hummingbird-hawk-moth.html
www.the-scientist.com/?articles.view/articleNo/34797/title/-White-Blooded--Icefish--1927/
www.theanimalfiles.com/mammals/primates/bald_uakari.html

Comments